Friday, February 12, 2016

There are things in life that only time can tell

"Adopt the pace of nature, her secret is patience"
- Ralph Waldo Emerson

Alam adalah makhluk Tuhan yang berserah diri, oleh karenanya harmoni jagad raya terwujud dan kita manusia dapat ikut menikmatinya.

"Tidak mungkin bagi matahari mengejar bulan dan malam pun tidak dapat mendahului siang. Masing-masing beredar pada garis edarnya."(QS Yaasiin [36]:40)

"Dan aku diperlihatkan jalur edar matahari dan rembulan, bagaimana mereka terbit dan kapan terbenam, sungguh masing-masing menetapkan diri dalam orbitnya dan menjaga keselarasan satu sama lain, sesuai dengan amanah yang diembankan kepada mereka bersama."
(Penglihatan Nabi Idris a.s. saat beliau diangkat ke langit, tercantum dalam Kitab Nabi Idris 41:5)

Semua membutuhkan proses, ada rentang waktu dan jarak yang harus ditempuh, demi menyerap pesan-Nya dengan baik.
Ada alasannya kenapa dibutuhkan waktu rata-rata 9 bulan bagi janin untuk tumbuh dengan sempurna, ada hikmahnya mengapa perkembangan manusia bertahap dari bayi, toddler, remaja, dewasa awal hingga manula, semua refleksi dari Dia yang mencipta alam semesta dalam enam masa, padahal Dia sangat-sangat berkuasa untuk mempercepat penciptaan dalam sekejap. But then we will probably missed the details...

Ada pesan yang tersembunyi dibalik segala penantian kita: ada yang mendambakan jodoh, ada yang menunggu-nunggu datangnya momongan, ada yang mengharapkan perbaikan kehidupan atau mendapatkan pekerjaan yang lebih baik. Kita bergulat dengan seribu satu episode penantian dalam hidup yang kadang mau tidak mau hanya bisa ditempuh setelah menempuh sekian lama perjalanan, only time can tell. Kunci menjalaninya dengan suka cita adalah dengan ikhlas. Because happiness is a choice, kita tentu tidak bisa menghindarkan diri dari kepayahan dan rasa lelah akan penantian dalam hidup, tapi diri kita sendiri yang menentukan apakah kita menjadi tersiksa dengannya atau tidak.

"Dan mintalah pertolongan kepada Allah dengan sabar dan sholat. Dan sesungguhnya yang demikian itu berat kecuali bagi orang-orang yang khusyuk." (QS Al Baqarah [2]:46)


No comments:

Post a Comment